Dalam kegiatan tersebut, Brigadir Bayu, S.Pd. bertemu dengan Jukir (Juru Parkir) minimarket Alfamart bapak Wahyudi, dan beberapa orang lainnya.
Tujuan dari sambang ini adalah memberikan himbauan kamtibmas di wilayah minimarket Alfamart tersebut.
Brigadir Bayu,menyampaikan pentingnya kerjasama dengan pihak kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Selain itu, Brigadir Bayu juga mengajak Jukir Minimarket Alfamart dan rekan-rekannya untuk selalu berpartisipasi dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar.
Apabila terjadi kejadian atau situasi yang mencurigakan atau menonjol, disarankan untuk segera menginformasikan kejadian tersebut kepada Binmas atau Polsek terdekat. Dengan begitu, pihak kepolisian dapat memberikan respons cepat dan tindakan yang tepat.
Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Pakisjaya IPDA Nana Atmaja mengatakan Melalui kegiatan sambang ini, diharapkan terjalinnya hubungan yang baik antara Bhabinkamtibmas dan Jukir Minimarket Alfamart serta seluruh masyarakat di wilayah tersebut.
Dengan dukungan dan partisipasi aktif dari warga dan para pemangku kepentingan lainnya, diharapkan wilayah hukum Polsek Pakisjaya Polres Karawang Polda Jabar dapat terjaga keamanannya dan menjadi lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis bagi seluruh penghuninya."pungkasnya.
(Humas, Polsek Pakisjaya Polres Karawang Polda Jabar).
Posting Komentar