Subang, Online_bukadata.com -Dalam rangka acara peringatan HUT ke-76 TNI Bupati Subang H. Ruhimat dan Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi beserta segenap jajaran Forkopimda Subang di Lanud Suryadharma Kalijati Subang, Selasa 5/10/21.
Usai upacara digelar acara syukuran ditandai dengan pemotongan kue dan tumpeng oleh Bupati Subang sebagai tanda rasa syukur dan diakhiri sesi ramah tamah.
"Selamat hari Jadi ke 76 tahun 2021 kepada segenap jajaran TNI., SemogaTNI semakin Profesional modern Tangguh dan kompak dalam menjaga kedaulatan NKRI serta semakin dicintai Rakyat Indonesia," ujar Bupati.
Usai memotong kue, Ia menyerahkan dan menyuapi satu persatu sejumlah naggota TNI. Mulai dari Danwing 8 Lanud Suryadarma, Kolonel Pnb. Antonius Adi Nur, Dandim 0605 Subang, Letkol Inf. Irsad Wilyarto beserta 2 Perwakilan anggota Wara Lanud Suryadarma.
Ikut menyaksikan Kapolres Subang, AKBP Sumarni, Kepala PN Subang, Agus Hamzah, perwakilan Kejaksaan Negeri Subang, dan jajaran petinggi Lanud Suryadama Kalijati Subang.
(Usam)
إرسال تعليق