Karawang, Online-bukadata.com -Pasca sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karawang, pada hari Jumat lalu (29/10/2021) telah di lantik dan diambil sumpahnya, untuk menjalankan tugas barunya.
“Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan berdasarkan Peraturan Pemerintah RI nomor 17 tahun 2020. tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah RI nomor 11 tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil,” Terdiri dari para pejabat administrasi (Eselon III) dan pejabat pengawas (Eselon IV) dan ada pula pejabat yang mendapat tugas tambahan di lingkungan Pemkab Karawang.
Ke 194 orang pejabat yang di rotasi dan promosi diantaranya dari Dinas PUPR, Dinas PRKP dan sejumlah pegawai dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, RSUD, RS Paru dan beberapa pejabat yang mendapatkan promosi kenaikan jabatan. Seperti halnya kegiatan pelepasan serta perpisahan terkena rotasi, promosi, jabatan, sebanyak lima orang yang ada di wilayah kecamatan Pakisjaya. pada Kamis (04/11/2021).
1. Drs Sudirja, M.Pd. Korwil Cambidik Pakisjaya. 2. Heri Supriyadi, S.pd. Penilik Madya Disdikpora. 3. Drs. Catong Pengawas Madya Disdikpora. 4. dr. Nurheli Kurniadi, MM. Kepala Puskesmas Pakisjaya. 5. Enjang Lukmanul hakim AM.Kep. Kasubag TU Puskesmas Pakisjaya.
Acara perpisahan yang di gelar di aula kantor kecamatan Pakisjaya itu pun sebagai momen halal' bi halal untuk saling memaafkan satu dengan yang lain nya, turut hadir IPDA, H. Sunaryo. Kapolsek Pakisjaya. PELDA, Ahmad Ibrahim. Danposramil Pakisjaya. Para Kepala Desa se kecamatan Pakisjaya. beserta staf kecamatan Pakisjaya.
Sebagai pembukaan acara pelepasan perpisahan itu sendiri, H. Panji Santoso SE. Selaku camat Pakisjaya menyampaikan sambutan nya "Tidak banyak yang akan saya sampaikan kepada ke lima orang yang akan pergi bertugas sekaligus mendapatkan jabatan baru di luar kecamatan Pakisjaya semoga semakin lebih ber prestasi lagi di tempat yang baru dalam menjalankan tugasnya dengan selalu di berikan keberkahan tentunya dari Allah SWT.
Harapan saya juga untuk kesemuanya agar selalu tetap mengokohkan tali persaudaraan sekaligus mempererat hubungan tali silaturahmi yang baik walaupun nantinya ke-lima sahabat kita, sudah tidak bertugas lagi di wilayah kecamatan Pakisjaya. ucap, H. Panji Santoso, SE.
Sementara itu, dr. Nurheli Kurniadi, MM. yang sebelumnya menjabat menjadi kepala Puskesmas Pakisjaya. yang saat ini terkena rotasi menjadi Kepala Puskesmas Rawamerta.
Dalam sambutannya mengatakan "Hampir dua tahun setengah lebih pengabdian saya di wilayah kecamatan Pakisjaya. bergerak di bidang kesehatan, secara pribadi sudah barang tentu selaku manusia biasa pastinya memiliki kesalahan maupun kekhilafan yang telah dilakukan secara sengaja maupun tidak sengaja saya berharap mohon di bukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya.
Namun demikian dalam mengemban tugas selama di kecamatan Pakisjaya. pasti nya secara keseluruhan itulah kemampuan terbaik yang telah saya berikan, kesemuanya berkat adanya dukungan penuh dari seluruh instansi pemerintahan baik jajaran Muspika pakisjaya maupun peran serta keterlibatan pemerintah Desa bersama para kepala Desa Se Kecamatan Pakisjaya."pungkasnya.
(Jimmy)
إرسال تعليق