Pantau Bank BRI Dan Mesin ATM Unit Desa Solokan Bhabinkamtibmas Polsek Pakisjaya Memberikan Pengamanan Wilkum Polsek Pakisjaya

Poto : Bripka Wawan Hermawan saat patroli malam hari di area obvit Bank BRI unit Pakisjaya Desa Solokan.


Karawang, Online-bukadata.com |Untuk mengantisipasi kriminalitas yang biasa terjadi di obyek vital terutama perbankan, Personil Polsek Pakisjaya Polres Karawang Polda Jabar Bripka Wawan Hermawan bersama Brigpol Beni Sutomo melaksanakan kegiatan patroli pemantauan dan dialogis di Bank BRI unit Pakisjaya Desa Solokan Kecamatan Pakisjaya kabupaten Karawang Pada Jum'at malam (6/23).

Dalam pelaksanaan patroli dialogis personil Polsek Pakisjaya Polres Karawang dalam patroli menyampaikan himbauan kamtibmas kepada security Bank BRI tentang upaya mengantisipasi gangguan kamtibmas di lingkungan tempat kerjanya terutama curanmor bagi nasabah bank dan lebih diwaspadai saat ramainya nasabah bertransaksi dan juga mewaspadai orang yang sikapnya mencurigakan langsung tanyakan tujuannya mau transaksi apa, dengan cara yang sopan dan santun.

Ditempat terpisah Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Pakisjaya Iptu H Sunaryo saat dikonfirmasi mengatakan kegiatan patroli dialogis yang dilakukan oleh anggotanya merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap harinya dengan harapan dapat menekan angka kriminalitas sekaligus mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas lainnya khususnya dilingkungan perbankan.” ucapnya

(Humas, Polsek Pakisjaya Polres Karawang Polda Jabar).

Post a Comment

أحدث أقدم